Ini Resikonya Jika Anda Selalu Melewatkan Waktu Makan Anda

Sandi.co Kebiasaan menunda waktu makan, biasanya disebabkan oleh beberapa faktor, buat anda memiliki jam terbang tinggi, oleh karena kesibukan, maka terkadang paling sering jadwal makan anda molor beberapa waktu atau mungkin anda sedang asik mengerjakan tugas laporan atau sejenisnya, membuat anda dengan sengaja menunda waktu makan anda tersebut.
Jika anda sering melewatkan waktu makan anda, biasanya menimbulkan rasa perih di bagian ulu hati! Dan tanpa anda sadari akan mengalami kenaikan berat badan walaupun tak terlalu banyak makan.
Kebiasaan buruk dengan selalu melewatkan waktu makan pada jam-jam tertentu, sebagai akibatnya tanpa kita sadari akan berdampak pada kesehatan, salah satunya adalah mempengaruhi keseimbangan fungsi tubuh Anda.
Jika demikian apa saja resiko kesehatan yang mengancam seseorang apabila lakukan kebiasaan melewatkan jam makan? Berikut ini ulasan yang warta.co kutif dari boldsky :
1. Penyakit Jantung
Apakah anda tahu bahwa sistem pencernaan memiliki peran besar pada kesehatan jantung. Makan tepat waktu dapat mengatur metabolisme lemak sehingga mengurangi kadar kolesterol total dan kolesterol jahat. Hal ini akan mengurangi resiko Anda mengalami penyakit jantung.
2. Melawan Kegemukan
Anda pasti akan bertanya-tanya bagaimana bisa makan tak tepat waktu justru menyebabkan kegemukan. Ya, ketika melewatkan jam makan, kemungkinan Anda mengonsumsi makanan tak sehat dalam jumlah banyak cukup tinggi. Ini sebabnya kenaikan berat badan bisa tak terkontrol. Dengan makan tepat waktu Anda bisa terhindar dari risiko ini.
3. Munculnya Masalah Pencernaan
Akan terjadi gangguan pada sistem pencernaan, jika Anda sering makan tak tepat waktu. Padahal jika makan di waktu yang tepat, penyerapan nutrisi makanan di dalam tubuh akan lebih baik. Metabolisme tubuh pun akan lancar sehingga status kesehatan Anda akan meningkat secara keseluruhan.
4. Memicu Refluks di Lambung
Kadar Asam Lambung alami kenaikan atau refluks sering terjadi jika seseorang makan tak tepat waktu. Jika terus menerus dialami bukan tak mungkin kondisi ini akan berpengaruh pada kesehatan jantung. Ini merupakan salah satu alasan kenapa makan tepat waktu itu penting.
5. Memicu Diabetes
Kebiasaan melewatkan waktu makan anda dapat menyebabkan masalah diabetes. Terutama terkait dengan kerja insulin yang lebih keras dalam mengontrol kadar gula darah. Bukan tak mungkin kondisi ini menyebabkan resistensi insulin yang menjadi salah satu penyebab masalah diabetes.

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال